Pimpinan Daerah Kabupaten Aceh Tenggara - Persyarikatan Muhammadiyah

 Pimpinan Daerah Kabupaten Aceh Tenggara
.: Home > Program Kerja

Homepage

Program Kerja

  PROGRAM KERJA PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH

KABUPATEN ACEH TENGGARA PERIODE 2010-2015

 

 

1).  PENGEMBANGAN ORGANISASI.

A.  PROGRAM TERTIB ADMINISTRASI

1.  Mendirikan atau memperbaiki papan nama organisasi Muhammadiyah dan Amal    Usaha Muhammadiyah di tingkat Daerah dan Cabang

2.   Menyelenggarakan tertib administrasi sesuai dengan aturan dan pedoman yang berlaku dilingkungan Muhammadiyah.

3.   Menyelengarakan penatausahaan Kartu Tanda Anggota Muhammadiyah.

4.   Mengusahakan Membuat website dan E-mail Muhammadiyah untuk mempermudah komunikasi dan informasi seputar organisasi.

5.   Mengadakan dan mengefektifkan kantor central Bagi Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Ortom-ortom tingkat Daerah.

6.   Mengembangkan dan memberdayakan Cabang dan Ranting Muhammadiyah.

7.   Membuat data base Muhammadiyah disemua tingkatan.

8.   Memperbanyak AD/ART Muhammadiyah untuk disebarkan ke  Cabang

9.   Mengupayakan Pelatihan Administrasi.

10. Membuat laporan secara periodik setiap Cabang

B.  PROGRAM KONSOLIDASI ORGANISASI

2.     Mengusahakan membantu pembiayaan kegiatan ortom Muhammadiyah sesuai tingkatannya     masing-masing (pertemuan, diskusi, seminar, workshop dan amal jariah kerja bersama).

2.   Menyelenggarakan Perayaan Peringatan Hari Besar Islam bersama Ortom.

3.   Melakukan kunjungan ke Cabang minimal 3 kali dalam periode kepemimpinan.

4.   Mengefektifkan fungsi Mesjid atau Balai pendidikan sebagai basis gerakan aktifitas Muhammadiyah (pengajian bersama, mengembangkan diniyah Awaliyah dan aktifitas-aktifitas lainnya yang bermanfaat).

 

2). PROGRAM KERJA PRIORITAS MUHAMMADIYAH KABUPATEN ACEH TENGGARA

  1. PROGRAM KERJA BIDANG TARJIH DAN TAJDID
  1. Mengusahakan mengadakan dan mempersiapkan buku pedoman Praktek ibadah dan tuntunan do’a- do’a yang bersifat praktis, benar dan mudah difahami
  2. Melakukan pembahasan masalah-masalah keagamaan ( bahtsul masail ) dalam berbagai aspek, terutama masalah-masalah aktual melalui pengajian tarjih dan diskusi.
  3. Mensosialisasikan putusan-putusan Tarjih, Tajdid dan pemikiran Islam Muhammadiyah.
  4. Membuat pedoman dakwah kultural sesuai dengan faham Agama menurut Muhammadiyah 
  1. PROGRAM KERJA BIDANG TABLIGH DAN DA’WAH KHUSUS
  1. Membentuk dan mengaktifkan Korp mubaligh Muhammadiyah Kabupaten Aceh Tenggara
  2. Membuat peta Dakwah Muhammadiyah Aceh Tenggara
  3. Mengoptimalkan fungsi sarana ibadah sebagai sarana Dakwah dengan mengaktifkan Ta’mirul Masjid yang terorganisir dan menjadikan jama’ah menjadi jama’ah tetap.
  4. Meningkatkan kuantitas dan Kualitas Mubaligh yang mampu menjangkau multi strata, multi etnis dan multi media.
  5. Mensosialisasikan Pedoman hidup Islami warga Muhammadiyah dalam pengajian-pengajian dilingkunagn persyarikatan dan menjadikan topik bahasan dalam diskusi maupun Muzakarah yang dilaksanakan Korp Mubaligh Muhammadiyah Aceh Tenggara.
  6. Memperkuat organisasi Muhammadiyah sebagai gerakan cultural yang menjangkau segenap lapisan masyarakat, dengan komitmen keumatan, kemasyarakatan yang kuat dan konsisten.
  7. Membuat jaringan informasi dakwah dengan menggunakan media elektronik
  1. PROGRAM KERJA BIDANG PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH
  1. Optimalisasi peran lembaga pendidikan Muhammadiyah sebagai sarana Dakwah, pusat pengembangan Ilmu Pengetahuan, serta peningkatan kualitas sumberdaya insani
  2. Penataan ulang pengelolaan sekolah-sekolah dibawah penyelenggaraan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Aceh Tenggara.
  3. Meningkatkan kualitas dan kerja sama antar lembaga pendidikan Muhammadiyah  di semua jenjang pendidikan sehingga lembaga pendidikan Muhammadiyah dapat menjadi Pusat keunggulan.
  4. Meningkatkan menejemen pendidikan Muhammadiyah Aceh Tenggara
  5. Menumbuhkan semangat kekeluargaan, kebersamaan dan saling memperhatikan pada lembaga pendidikan Muhammadiyah
  6. Guru yang mengajar dan memdidik dilembaga pendidikan Muhammdiyah dibekali Kemuhammadiyahan dan aktif dalam kegiatan Persyarikatan ( Pertemuan rutin )
  7. Mengembangkan masyarakat pembelajaran, yakni suatu masyarakat dimana warganya memiliki kultur belajar : keyakinan, nilai-nilai, prinsip-prinsip, kebiasaan-kebiasaan, semboyan-semboyan yang dipegang bersama oleh warga sekolah yang mendorong warganya untuk senantiasa bekerja keras dan rajin menuntut ilmu. Kultur ini tercermin pada prilaku belajar dan ketersediaan fasilitas untuk belajar yang terbuka dan dapat diakses warga masyarakat.
  8. Pembinaan dinamika lembaga pendidikan, antara lain dengan meningkatkan kemampuan Pimpinan lembaga pendidikan dibidang menejemen dan komunikasi social lewat berbagai latihan.
  9. mengembangkan Pendidikan berbasis Luar ( Board Basised Education ) dengan membekali keterampilan pada siswa ( Life Skill ) sehingga berguna bagi masyarakat.
  1. PROGRAM KERJA BIDANG PENDIDIKAN KADERISASI
  1. Menyelenggarakan berbagai bentuk Pengkaderan Muhammadiyah dengan berbagai jenjang pengkaderan di Pimpinan Daerah Muhammadiyah.
  2. Melaksanakan perkaderan formal untuk Pimpinan dan Anggota dengan menyelenggarakan Pelatihan Instruktur Tingkat Daerah sekurang-kurangnya lima kali dalam satu Periode.
  3. Memberdayakan kader dengan cara memperbanyak melibatkan Angkatan Muda Muhammadiyah di berbagai kegiatan dan amal usaha muhammadiyah.
  4. Menyelenggarakan baitul Arqam dan Darul Arqam Muhammadiyah tingkat Daerah untuk mengembangkan kompentensi kader dan pimpinan.
  5. Memfungsikan Masjid dalam Meningkatkan pembinaan anggota dengan menanamkan pemahaman yang intensif mengenai prinsip-prinsip gerakan Muhammadiyah seperti Muqaddimah Anggaran Dasar Muhammadiyah, Kepribadian Muhammadiyah, Matan Keyakinan dan cita-cita Hidup Muhammadiyah, Khittah perjuangan Muhammadiyah, Pedoman Hidup Islami warga Muhammadiyah.
  6. Menggalang kerjasama dengan Majelis Dikdasmen untuk mengoptimalkan peran perguruan Muhammadiyah sebagai wahana kederisasi dan pembinaan ideology Muhammadiyah.
  7. Bekerjasama dengan Majelis Tarjih dan Majelis Tabligh membentuk forum kajian Tafaquh Fiddin ( seperti kajian Tafsir Al-Qur’an dan hadits )  disemua tingkat Pimpinan.
  8. Pertemuan rutin Pimpinan daerah Muhammadiyah setiap bulan pada Jum’at pertama.
  1. PROGRAM KERJA BIDANG  PELAYANAN KESEHATAN UMUM DAN, KESEJAHTERAAN SOSIAL
  1. Menggerakkan dan menghidup-hidupkan amal tolong-menolong dalam kebajikan dan taqwa dalam bidang kesehatan, social, pengembangan , masyarakat dan keluarga sejahtera.
  2. Membentuk dan mengembangkan amal usaha dalam bidang kesehatan, social dan pengembangan masyarakat.
  3. Merealisasikan amal usaha sebagai sarana da’wah dan perkaderan.
  4. Melakukan kampanye dan promosi dalam bidang pencegahan penyakit
  5. Memberi perhatian dini terhadap masyarakat kurang mampu dan pasca bencana dari kemungkinan terjadinya busung lapar, kurang gizi dan wabah penyakit fisik dan social.
  6. Mengusahakan pengadaan lahan tanah wakaf untuk perkuburan warga Muhammadiyah.
  7. Mengusahakan Balai Kesehatan Amal usaha Muhammadiyah

 

F.             F.   PROGRAM KERJA BIDANG  WAKAF DAN KEHARTABENDAAN

1.             1.  Inventarisasi harta benda persyarikatan yang diperoleh dari wakaf serta mengintensifkanpelaksanaan, penertiban dan pengelolaan              tanah-tanah wakaf serta melanjutkan sertifikasi terhadap tanah-tanah milik Muhammadiyah

2.             2.  Memanfaatkan tanah wakaf kosong untuk hal-hal produktif dan kegiatan lain sesuai fungsinya.

3.             3.  Memasyarakatkan wakaf uang dan wakaf harta tidak bergerak yang terpadu dan pemanfaatan ZIS menuju pemberdayaan Ummat.

 

  1. PROGRAM KERJA BIDANG EKONOMI PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN LINGKUNGAN HIDUP

1. Mengembangkan lembaga keuangan mikro, koperasi dan Baitul Malwa Tamwil (BMT) sebagai wadah kerjasama dan pemberdayaan antar pelaku usaha ekonomi di lingkungan persyarikatan menuju kepada kekuatan dan kemandirian Muhammadiyah sebagai gerakan ekonomi.

2.  Mendirikan “usaha ekonomi” untuk menopang belanja persyarikatan Muhammadiyah.

3.  Melakukan kerjasama Dinas/Lembaga dan pengusaha untuk menyelenggarakan pelatihan kewirausahaan di kalangan warga Muhammadiyah dan mengaktualisasikannya.

4. Mengaplikasikan konsep-konsep gerakan seperti implementasi teologi/fiqh Al-Maun dan model pemberdayaan masyarakat lainnya yang terpadu dengan sistem gerakan Muhammadiyah.

5.  Bekerjasama dengan Dinas atau lembaga terkait dalam mengembangkan potensi sumber daya manusia dan alam dalam bidang pertanian, peternakan dan perikanan.

6.  Bekerjasama dengan instansi terkait/NGO/Lembaga dalam menciptakan ekonomi umat, melalui pelatihan industri rumah tangga (home industry) dan sekaligus melakukan pendampingannya.

7.  Melakukan kampanye sadar dan bersih lingkungan melalui jalur pendidikan dan dakwah lingkungan.

8.  Mengadakan pengajian di komplek amal usaha dan mengamalkan bersih lingkungan dan tanah wakaf Muhammadiyah.

9.  Bekerjasama dengan instansi terkait untuk menyelenggarakan pelatihan pemanfaatan dan daur ulang sampah.

 

H.             H.  PROGRAM KERJA LEMBAGA ZAKAT, INFAQ DAN SHADAQAH

1.             1. Optimalisasi usaha-usaha penggalian, pencarian, dan pengumpulan zakat, infaq, shadaqah secara lebih proaktif, terorganisasi                    dan terkelola dengan prinsip tata kelola yang baik melalui Lembaga ZIS Muhammadiyah.

2.             2. Pengembangan pemanfaatan fungsi pengelolaan Zakat, infaq dan shadaqah ke hal-hal yang lebih produktif selain hal-hal yang                    bersifat kedermawanan.

3.             3. Mengelola ZIS dengan tata kelola yang baik, manajemen terbuka, transparansi dan akuntable.

  1. membentuk LAZIS Muhammadiyah Aceh Tenggara

I.              I.  PROGRAM KERJA PEMBINA DAN PENGAWASAN KEUANGAN

1.            1.  Pelaksanaan pembinaan dan pengawasan Keuangan dan Kekayaan dilingkungan.

2.             2. Peningkatan kualitas dan kuantitas sumber daya manusia,

3.       3. Penyampaian masukan kepada Pimpinan Persyarikatan sebagai bahan pertimbangan dalam penetapan kebijakan bidang pembinaan             dan pengawasan keuangan dan kekayaan.

J.            J. PROGRAM KERJA LEMBAGA HUBUNGAN KERJASAMA

1.             1. Membangun kesadaran berukhuwah  bagi setiap Pimpinan Muhammadiyah dan warga Muhammadiyah

  1. Menjalin kerjasama dengan golongan dan organisasi Islam lainnya guna peningkatan dakwah dan pengamalan ajaran Islam.
  2. Bekerjasama dengan Pemda Aceh Tenggara dalam membangun kemaslahatan umat dan bangsa dengan tanpa mengabaikan prinsip-prinsip ajaran Islam.
  3. Mendukung Pemda Aceh Tenggara dalam mewujudkan Aceh Tenggara menjadi daerah yang religius dengan gerakan serambi mekkah.
  4. Membangun suasana persaudaraan dalam aktifitas persyarikatan dengan mengefektifkan forum-forum kajian, pertemuan, dll.

 

K.            K.  PROGRAM KERJA LEMBAGA HIKMAH DAN KEBIJAKAN PUBLIK, HUKUM  DAN HAM

1.          1. Membentuk gerakan anti korupsi pada tataran objek dalam dan luar Muhammadiyah berkerjasama dengan elemen-elemen potensial           yang dimungkinkan.

  1. Membangun kedekatan yang sama terhadap kader dan simpatisan Muhammadiyah yang duduk di legeslatif, Eksekutif untuk membengun kekuatan Dakwah amar ma’ruf nahi mungkar pada semua lini kehidupan.
  2. Menyelenggarakan pendidikan kader politik Muhammadiyah, berdasarkan buku panduan system pengkaderan Muhammadiyah.
  3. Berpartisipasi secara efektif dan kreatif dalam upaya penguatan mesyarakat sipil serta penegakan demokrasi dan HAM.
  4. Mengembangkan lembaga khusus sebagai pemikir (think tank) yang bertugas melakukan kajian terus menerus tentang berbagai isu nasional serta kebijakan nasional yang menyangkut rakyat banyak.

 

L.            L.  PROGRAM KERJA LEMBAGA PUSTAKA DAN INFORMASI DAN SENI BUDAYA

1.             1.  Mengadakan dan mengaktifkan  Perpustakaan Muhammadiyah Aceh Tenggara menjadi Representatif

  1. Mengadakan dan melengkapi buku Profil Muhammadiyah Aceh Tenggara guna dokumentasi sejarah perkembangan muhammadiyah Aceh Tenggara.
  2. Melaksanakan pelatihan system pengelolaan perpustakaan untuk lebih professional.
  3. Mengupayakan Pimpinan Daerah, Pimpinan Cabang dan amal usaha Muhammadiyah menggunakan Teknologi Informasi dalam mengelola Administrasinya.
  4. Peningkatan pengelolaan dan pelayanan perpustakaan yang berfungsi untuk mengembangkan pengetahuan dan informasi warga persyarikatan dan masyarakat luas.
  5. Meningkatkan pelayanan publikasi baik yang bersifat cetak maupun elektronik sebagai bagian penting dalam pengembangan syiar persyarikatan.

3)      REKOMENDASI UNTUK INTERN MUHAMMADIYAH

1.             1.  Membentuk Lembaga Pengembangan Cabang dan Ranting

  1. Membentuk dan mengaktifkan kembali Pimpinan Cabang Muhammadiyah Se- Kabupaten Aceh Tenggara
  2. Mengadakan Koordinasi, Konsolidasi Pimpinan Daerah Muhammadiyah dengan melibatkan Organisasi  Otonom tingkat Daerah

 

4)      REKOMENDASI UNTUK EKSTERN MUHAMMADIYAH

         1.  Memberikan konstribusi pemikiran yang bersifat Konstruktif terhadap Pembangunan Daerah yang lebih Madani

      2. Muhammadiyah tidak terlibat politik praktis, tetapi Muhammadiyah mendukung sepenuhnya terhadap Pemerintah Daerah yang diangkat sesuai dengan Konstitusi

        3.  Pemerintah Daerah Kabupaten Aceh Tenggara hendaknya benar-benar memfokuskan diri untuk memberantas semua jenis yang menyebab rusaknya Aqidah dan menyelamatkan generasi muda, hingga menjadi generasi yang mampu hidup mandiri dan percaya diri.

 

PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH

KABUPATEN ACEH TENGGARA

 

 

                                                                                     Ketua                                                    Sekretaris

 

 

 

                                                                               H. Bgd. Ali Akbar,SE                      Ruly Pardian, S.Ag.MH

                                                                                    NBM : 747.258                                NBM : 788.873

 


Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website